Varian jenis menu makanan di negara kita sangatlah beragam, salah satu yang sering dijumpai varian makanan diolah dengan cara ditumis (oseng oseng). Nah kali ini dibahsa bagaimana cara masak tumis tahu kecap pedas. Untuk membuat tumis tahu kecap ini sangatlah mudah, resep cara membuatnya seperti ini
Resep Membuat Tumis Tahu Kecap Pedas
Inilah tips membuat tumis tahu kecap pedas yang bisa anda coba beserta dengan bahan bahan yang perlu anda siapkan untuk membuatnya, antara lain yaitu :
1. Bahan yang diperlukan
300 gram tahu putih ( potong dadu )
3 buah cabai hijau besar ( iris serong )
2 lembar daun salam
2 sdm saus tiram
2 cm lengkuas ( memarkan )
½ sdt garam
¼ sdt merica bubuk
kecap manis
3 sdm minyak goreng
200 ml air bersih
2. Bumbu halusnya
3 butir kemiri
3 butir bawang merah
2 siung bawang putih
½ sdt terasi udang bakar
3. Cara membuat tumis tahu kecap pedas
- Pertama anda harus menumis bumbu halus bersama dengan daun salam serta lengkuas, usahakan api pembakaran sedang sedang saja.
- Aduk aduk bumbu dan diamkan sampai tercium aroma harum.
- Anda bisa menuangkan air dan masukan potongan cabenya kedalam wajan.
- Setelah itu masukan juga potongan tahu lalu tambahkan bumbu bumbu yang yang lain.
- Aduk sampai rata dan biarkan agar bumbu meresap hingga matang, jangan lupa masukan kecap secukupnya.
- Jika sudah matang lalu tiriskan, tumis tahu kecap pedas pun sudah siap saji.